PENINGKATAN KAPASITAS GURU DALAM MELAKUKAN IDENTIFIKASI DAN ASESMEN KEMAMPUAN PRASYARAT MEMBACA DAN MEMBACA PERMULAAN PADA ANAK DENGAN HAMBATAN MEMBACA DI TINGKAT SEKOLAH DASAR

Authors

  • Ranti Novianti Prodi PLB FKIP UNINUS
  • Yoga Budhi Santoso Prodi PLB FKIP UNINUS
  • Prinanda Gustarina Ridwan Prodi PLB FKIP UNINUS
  • Zulfa Rahma Effendi Prodi PLB FKIP UNINUS

DOI:

https://doi.org/10.30999/jse.v3i1.1299

Keywords:

Identifikasi dan Assesment, Kemampuan membaca, Anak Sekolah Dasar

Abstract

Dalam mewujudkan peranan guru agar mengetahui kemampuan, hambatan serta faktor penyebab seorang anak belum dapat membaca maka diperlukan asesmen sebagai langkah solutif dan strategis untuk mengumpulkan  informasi mengenai anak yang akan digunakan sebagai bahan pertimbangan dan keputusan dalam perencanaan pembelajaran bagi anak. Asesmen yang baik akan memberikan manfaat yang sangat besar dalam pelayanan pembelajaran anak sehingga dibutuhkan penyusunan prosedur asesmen sebagai panduan melakukan proses asesmen. Pemahaman, kemampuan dan keterampilan guru yang baik dalam melaksanakan asesmen membaca bagi anak, dapat menjadi salah satu solusi menyelesaikan permasalahan yang dialami anak khususnya dalam membaca, guna mencapai pendidikan yang lebih tinggi dan mampu mengikuti pendidikan secara optiml dalam seting pendidikan inklusif

References

Abdurrahman, M. 1999. Pendidikan Bagi Anak Berkesulitan Belajar. Rineka Cipta. Jakarta.

Darmiyati dan Budiasih. 2001. Pendidikan dan Sastra Kelas Rendah. Universitas Negeri Malang. Malang.

Hamzah, U. 2012. Assement Pembelajaran. Buma Aksara. Jakarta.

Rochyadi, E. 2012. Pengaruh Kesadaran Linguistik dan Kesadaran Persepsi Visual Terhadap Kemampuan Membaca Permulaan Anak Tunagrahita. Jurnal pendidikan luar biasa PLB FIP UPI. Bandung.

Rofi’uddin, A. 2001. Pendidikan Bahasa dan Sastra Kelas Tinggi. Universitas Negeri Malang. Malang.

Santrock, J. 2007. Educational Psychology, McGrow-Hill. Company, Inc.

Downloads

Published

2017-02-03

Issue

Section

Articles