Partisipasi Orang Tua dalam Membina Akhlak Siswa di MA YPI Ciwangi dalam Perspektif Pendidikan Islam

Authors

  • Cik Vera Oktaviani

Keywords:

panti sosial anak

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pembinaan akhlak siswa, faktor-faktor yang memengaruhi dalam pembinaan akhlak siswa dan partisipasi orangtua dalam pembinaan akhlak siswa.. Penelitian ini merupakan studi kasus yang dilakukan di MA YPI Ciwangi Bl. Limbangan - Garut, karena merupakan salah satu Madrasah yang kebanyakan siswanya tidak tinggal dengan orang tua kandungnya seperti siswa yang tinggal bersama neneknya, kakaknya atau sanak saudaranya bahkan tidak sedikit siswa yang tinggal di panti asuh sosial anak (PSAA). Hasil Penelitian menunjukkan bahwa partisipasi orang tua dalam pembinaan akhlak siswa di MA YPI Ciwangi dilakukan dengan cara menambah waktu pendidikan agama pada pendidikan non formal seperti Madrasah Diniyah (MD), pengajian dirumah-rumah Ustad setempat, mengontrol hasil pembelajaran, serta dengan memonitoring dalam proses pembelajaran tersebut baik secara langsung maupun melalui pesawat telepon baik itu terhadap pihak madrasah ataupun Ustad-ustad tempat anaknya mengaji. Partisipasi orangtua sangat berpengaruh terhadap pembentukan akhak siswa di MA YPI Ciwangi, semakin banyak usaha-usaha yang dilakukan orangtua dalam pembinaan akhlak maka semakin baik siswa dalam prilakunya atau akhlaknya.

References

Abdalati, Hammudah. 1986. Islam in Focus, Riyadh: Ofset Printing Press

Abdullah, Amin. 1998. Problem Epistemologis Metodologis Pendidikan, Jogjakarta: Pustaka Pelajar

Ahyadi, Aziz, Abdul, Psikologi Agama, Sinar Baru,1998, Bandung

Ali, Mukti. 1987. Beberpa Persoalan Agama Dewasa Ini, Jakarta: Rajawali

Al-Qordhowi, Yusuf. 1996. Madkhal Lima”rifatil Islam Muwowwimatuhu, Khashaishuhu, Ahdafuhu, Mashadiruhu, Cairo: Maktabah Wahdah

Al-Haque, Manzoor. 1993. The Qur”anic Model of Education, Muslim Education Quarterly 10:2

Al-Ghazali, Muhammad. t.t. Ihya “Ulumud Al-Din III, Cairo: Al-Mshad Al-Husain 1970. Aqidah al_Islam, Kuwait: Dar Al-Bayan

Al-Munawwir. 1997. Kamus Arab-Indonesia, Surabaya: Pustaka Progressif

An-Nahlawi, Abd al-Rahman. 1979. Ushul al-Tarbiyah al-Islamiyah wa Asalibuha, Beirut: Dar al_fikr

Ali Mahmud al-Baghdadi, Al-Din. t.t. Tafsir Khazn Musamma Lubab l-Ta”wil fi Ma”ani al-Tanzil, Beirut: Dar al-Fikr

Daien, Amir, Indrakusuma, Pengantar Ilmu Pendidikan, Usaha Nasional, 1973, Surabaya

Darajat, Zakiyah, Ilmu Pendidikan Islam, Bumi Aksara, 1982/1983, Jakarta

Downloads

Published

2018-06-16

Issue

Section

Article